Para karyawan dan relawan SMA Negeri 5 Depok, tetap semangat berbenah dan bekerja bakti mengantisipasi limpahan air dari sungai Caringin.

Kerja bakti yang dikabarkan merupakan kerja bakti gabungan beberapa instansi pemerintah, sampai informasi ini disampaikan belum ada tanda-tanda pergerakannya. Hal tersebut, tak membuat surut civitas akademika SMA NEGERI 5 DEPOK untuk tetap melaksanakan kerja bakti sesuai rencana.

Hujan yang nyaris tak bisa diprediksi turun sewaktu-waktu sejak kemarin, dan hari ini pun jelang siang gerimis sudah mulai turun kembali, selalu membuat waspada mengingat tak ada akses alternatif lain menuju sekolah.
Apalagi, Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) semester genap sudaj aktif kembali sejak Senin, 06 Januari 2020.

Kekhawatiran lain, selain limpahan air sungai Caringin juga situasi pasca limpahannya, karena lumpur akan menutup permukaan jalan. Sementara itu, ratusan pengendara roda dua tiap harinya menggunakan akses ini, terutama para siswa menuju gerbang sekolah.

#Semangat mencintai negeri ini, kerja bakti wujud nyata laksanakan tugas penuh dedikasi.